LPI HIDAYATULLAH- Segenap pimpinan Lembaga Pendidikan Islam Hidayatullah Yayasan Abul Yatama Semarang sambangi kegiatan Fista Mahmuka SD Islam Hidayatullah di Kampoeng Kopi Banaran, Bawen, Kabupaten Semarang, Selasa 9 Mei 2023.

Kegiatan Fista Mahmuka ke-26 ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas 5 SD Islam Hidayatullah dan berlangsung selama 2 hari yakni Selasa-Rabu, 9-10 Mei 2023.

Dalam kunjungan ini, Sekretaris Eksekutif Yayasan Abul Yatama (Habib Edrus, S.Ag), Direktur LPI Hidayatullah (Ustadz Suprapto Haris Setiawan, S.Ag), Kadiv Humas ( Ustadz Aminudin) beserta Kadiv Kesiswaan (Ustadzah Suci Wulansari, S.Pd) memantau aktivitas para siswa dalam mengikuti Fista Mahmuka.

Fista Mahmuka merupakan bagian dari program SD Islam Hidayatullah untuk melatih soft skill para siswa yakni melalui kegiatan kepramukaan

Disini para siswa diajarkan bagaimana cara mendirikan tenda, tali-temali, baris-berbaris, dan sebagainya.

Melalui kegiatan ini diharapkan mampu mengasah soft skill para siswa. Diantaranya sikap jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, semangat kebangsaan, cinta tanah air, bersahabat/komunikatif, peduli lingkungan, peduli sosial, hingga tanggung jawab.***

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

error: Content is protected !!