Tak kenal maka ta’aruf. Setuju kan…
Sejak Senin, 15 Juli 2019 peserta didik baru SMA Islam Hidayatullah melaksanakan kegiatan MPLS – Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (baca: ta’aruf).
Kegiatan ini sebagai sarana peserta didik baru untuk mengenal Smaha (SMA Islam Hidayatullah), termasuk antar peserta didik, guru, staff/karyawan, program kurikulum, kesiswaan, sarana prasarana, dan lain-lain.
Di hari pertama kemarin, terlihat para peserta didik berta’aruf kepada para guru dan karyawan, tak lupa mereka merekam dan nanti mepresentasikan hasilnya di depan peserta didik yang lain. MPLS yang dikemas dengan kegiatan yang variatif ini mampu membangun suasana yang nyaman, hangat, dan tidak membosankan. Tidak ada penugasan yang tidak mendidik apalagi perpeloncoan.
Selamat Berta’aruf Smaha Golders… Semoga Allah memberkahi?